Mengucapkan Terima kasih

Say Thank You

Manusia tidak akan pernah bisa hidup dengan mengerjakan segala sesuatunya dengan sendirian. Kita pasti memerlukan bantuan orang lain, sekecil apapun bantuannya. Pernahkan anda mengucapkan terimakasih ke orang lain atas pertolongan yang diberikannya? Tentu saja pernah bukan?

Mengucapkan terimakasih adalah hal yang sangat sederhana, murah tanpa biaya namun juga tidak semua orang mau melakukan.Sebagai misal kita sudah membayar tiket tol dengan mahal, namun mungkin anda bisa menghitung dengan jari dalam setahun berapa orang petugas tol yang mengucapkan terimakasih ke anda karena anda sudah menggunakan jasa tol. Sayang sekali hal sepele namun besar manfaatnya seperti ini jarang diperhatikan.Kalau dipikir-pikir apa ruginya kita berterimakasih bukan?

Ucapan terimakasih adalah suatu penghargaan yang tulus ke orang lain dan tidak dapat kita nilai dengan uang. Mengucapkan terimakasih tidaklah perlu memandang ke siapa kita berterimakasih. Mungkin saja kita berterimakasih kepada orang lain yang mungkin status sosialnya jauh di bawah kita. Ketika anda mengisi bensin ke motor/mobil anda, mungkin petugas Pom bensin akan berterimakasih karena anda telah membeli bensin di tempat dia. Namun tidak ada salahnya anda juga mengucapkan terimakasih karena dia telah mengisikan bensin ke tangki anda.

Tukang pengantar koran sudah bangun sebelum azan Subuh berkumandang, karena selesai Subuh dia harus mengantarkan koran ke rumah-rumah termasuk rumah anda. Tidak memandang hari terang atau hujan deras, pengantar koran tetap akan mengantarkan koran ke rumah anda.

Bersyukurlah karena masih ada orang yang mau bekerja sebagai pengantar koran. Ketika anda bersiap-siap berangkat kerja anda sempat membaca berita terhangat sambil sarapan pagi. Ucapkan terimakasih yang tulus ke pengantar koran jika anda sesekali mempunyai kesempatan bertemu dengannya.

Pembantu yang mengerjakan urusan rumah tangga kita, memasak, menyetrika dari subuh hingga malam, bila kita ucapkan “mbak…masakannya enak sekali” dengan tulus tentunya akan merasa dimanusiakan.

Ucapan terimakasih anda secara tulus laksana air minum yang menyejukkan tenggorokannya di tengah padang pasir . Jika anda menerima telepon, diakhir pembicaraan ucapkan terimakasih atas kesediaan lawan bicara anda untuk menelpon anda. Ucapan terimakasih walaupun sepele, mengandung makna yang sangat besar. Seseorang yang mau mengucapkan terimakasih menunjukkan orang tersebut berbesar hati, mau memberikan penghargaan ke lawan bicaranya. Ucapkan terimakasih ke siapa saja yang membantu anda menyelesaikan suatu pekerjaan.

Mungkin kita harus berterimakasih kepada isteri/suami dan anak-anak kita. Mungkin juga jika anda sedang pacaran, maka pacar anda yang selama ini mendukung prestasi anda wajib kita ucapkan terimakasih. Tidak usah jauh-jauh mungkin juga pembantu rumahtangga kita yang merawat rumah dan menjaga anak selama kita bekerja seharian. Jika anda karyawan kantor kita harus berterimakasih kepada tim kerja kita di kantor baik anak buah, atasan, rekan kerja atau bahkan suplier karena mereka membantu mensukseskan pekerjaan kita.

Ucapkan terimakasih juga ke kawan atau atasan yang telah mengkritik kita. Kritikan harus kita sikapi positif, artinya orang yang mengkritik kita menginginkan kita lebih maju, mereka tulus memberikan kritik daripada sekedar pujian yang tidak ikhlas dan memabukkan. Jika anda saat ini sudah merasa berhasil, anda harus mengingat-ingat siapa saja yang pernah membantu keberhasilan anda. Mungkin pada saat anda sekolah dulu, anda banyak dibantu oleh orangtua angkat anda di kota anda belajar.

Mungkin Ibu kos waktu itu memberikan keringanan biaya untuk anda. Rencanakan dan luangkan waktu untuk mengunjungi mereka sebagai ungkapan rasa terimakasih. Jika anda sudah berkeluarga, ajak anak dan pasangan anda mengunjungi mereka. Mereka pasti sangat bahagia melihat keberhasilan anda!

Peribahasa China kuno mengatakan bahwa “When eating bamboo sprouts, remember the man who planted them.” (Jika anda memakan rebung bamboo, janganlah lupa berterima kasihlah ke penanamnya.).

Jika kita sukses janganlah lupa ke orang-orang yang telah membantu kita. Ucapan terimakasih kita pasti tidak akan pernah ditolak lawan bicara kita, bahkan dibalas dengan senyuman yang ramah.

Mungkin Anda pernah terlintas rasa kecewa karena dilahirkan dalam keluarga yang pas-pasan atau bahkan miskin.Mengapa kawan-kawan anda dilahirkan di tengah keluarga kaya, sehingga mereka mendapat warisan yang lebih dari cukup sedangkan anda harus berjuang sendiri untuk hidup.Ucapkan terimakasih ke orangtua anda karena anda sudah dibiayai sekolah meskipun mungkin tidak sampai jenjang setinggi yang anda idam-idamkan.

Berterimakasihlah, karena anda dirawat orangtua Anda dengan penuh kasih sayang. Bayangkan banyak anak-anak terlantar yang tidak semujur anda! Jika anda harus bergulat dengan kerasnya kehidupan maka tetaplah bersyukur ke Tuhan dan berterimakasihlah ke orangtua anda karena anda mendapat kesempatan menemukan jati diri anda untuk bertahan hidup. Perjuangan dan cucuran keringat anda jauh lebih berharga daripada warisan yang anda dapatkan secara mudah!

Pada saat bangun pagi badan rasanya segar, sesegar udara pagi yang kita hirup. Ucapan terimakasih tentu patut kita layangkan ke Tuhan YME. KarenaNyalah kita masih diberikan kesempatan hidup. Kita masih diberikan kesempatan berkarya memberi arti bagi perjalanan nusa dan bangsa.

Terima kasih kepada Tuhan bisa dilakukan kapan saja dan di mana saja apapun agama, suku dan bahasa Anda.

Terima Kasih Alam Semesta Jagat Raya.

Renungan Introspeksi Diri

Pembelajaran Diri

hidup-adalah-proses-pembelajaran

Ada kalanya kita merasakan hidup ini tidak adil,kita bagaikan insan yg paling merana dan bahkan tidak berguna.

Kita sudah semaksimal mungkin berusaha untuk mendapatkan apa yg kita inginkan,kita ingin yang terbaik untuk bisa membahagiakan keluarga,kita ingin memberi dan berbagi dan sebagainya …….

Tetapi semua yg kita inginkan dan kita harapkan tidak juga bisa terwujud….dan kita bertanya kepada diri kita sendiri dimana letak kesalahan ini… kita merasa benar,kita sempurna dan kita sudah cukup berjuang…hati,fikiran, perasaan kita lelah…kecewa,marah,air mata dan jenuh……

Waktu terus merjalan…memohon kepada sang Pencipta utk membukakan pintu2 rezeki….usaha..usaha dan terus usaha….sampai akhirnya hati ikut membeku !

Banyak orang dititik kepahitan berbuat kenekatan bahkan melampiaskan amarah kepada Tuhan…. seakan Tuhan membiarkan mereka menderita………dan berakhir dgn menjauhkan diri dari Tuhan….doa – doapun tak lagi mereka panjatkan !

Mari kita sama2 meneliti kembali jalan hidup kita…..Mungkin ada kita yang sedang merasakan saat2 sulit dan tidak tahu harus berbuat apa…mudah2an artikel ini bisa sedikit membantu agar bisa lebih berfikir positive dalam menjalankan hidup.

Rezeki setiap manusia sudah ada porsinya masing masing….akan tetapi untuk memperoleh rezeki tersebut kita tetap harus berusaha!

Disaat kesulitan itu datang di dalam kehidupan…bukan berarti rezeki itu mati ….

Jangan khawatir,Tuhan sudah menjamin dan menjanjikan bahwa setiap makhluk hidup di muka bumi ini akan di beri Rezeki olehNYA.

Tapi kapan ? koq aku masih sesulit ini ?

Cobalah menyimak kedalam diri …

Apa yg telah kita perbuat?

Siapa yg telah kita rugikan?

Siapa orang yg telah kita kecewakan? dan siapa orang yg telah tersakiti hatinya?

menjemput-rezeki-berkah-by-hafidz341-8-638

Mungkin dulu kita sombong ?

Mungkin kita tidak mau bersedekah?

Mungkin kita tamak ?

Mungkin kita sempit hati ?

Mungkin kita pernah memakan hak yg bukan miliki kita ?

Mungkin kita ambil titipan amanah orang lain ?

Mungkin kita tidak ikhlas menolong seseorang dalam kesulitan?

Mungkin kita pernah memfitnah orang ?atau kita suka berbicara dusta ?

Jawabannya ada pada diri kita masing2 dan kita tidak perlu malu untuk mengakuinya kepada Tuhan bahwa kita adalah insan yg banyak sekali berbuat dosa dan kesalahan !!!! dan berjanji utk meminta maaf kepada orang2 yang pernah kita kecewakan !

Maaf

Lakukan dengan sepenuh hati dan benar2 ikhlas….

Disaat kita benar2 sudah ikhlas menerima apapun bentuk teguran dari Tuhan…maka rasa khawatir itu akan hilang dan yakin bahwa pintu2 rezeki itu berlahan lahan akan terbuka. dan Tuhan akan menguji kita kembali dgn apa yg kita miliki !

ikhlas1

Percayalah bahwa setiap ujian Tuhan membuat kita lebih bisa menghargai arti dari sebuah kehidupan !

Dibalik air mata duka akan ada kebahagian.
Dibalik penderitaan akan datang kesuksesan.
Dibalik keikhlasan akan kita dapatkan kemenangan.

Jangan buat orang menderita karena tingkah laku kita.
Jangan buat orang menangis terluka karena ucapan kita.

Tuhan tidak pernah menguji umatNYA melebihi batas kemampuan kita.

Tuhan tidak akan memberi apa yang kita inginkan,tetapi DIA akan memberi apa yg kita butuhkan. .

Sesungguhnya ada yang telah dijamin Tuhan dalam hidup manusia yaitu; lahir, rejeki, jodoh dan mati.

Rejeki itu adalah segala yang melekat/menempel di tubuh kita, makanan yang kita makan, tempat kita berlindung, intinya sandang pangan papan. Itu Rejeki, selain dari itu, rumah kedua, tabungan deposito, perhiasan, bukanlah Rejeki, itu adalah Hak Guna.

Namanya Hak Guna, ada masa berlaku, suatu hari tak ada, karena bukan rejeki kita.

Semoga bermanfaat.